Dokumentasi SIMATA

Sistem Informasi Manajemen Data Aset atau bisa disingkat dengan SIMATA adalah aplikasi yang dikembangkan untuk menampilkan data aset pemerintah kabupaten Madiun secara daring. Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Madiun (BPKAD) selaku dinas yang menangani data aset, saat ini menggunakan aplikasi Sistem Informasi Manajemen Daerah Barang Milik Daerah (SIMDA BMD) berbasis desktop untuk perekaman data aset. Aplikasi SIMATA terintegrasi dengan data aset di SIMDA BMD dan dilengkapi dengan data meta lain seperti lokasi koordinat google map, foto aset, sejarah aset dan lain sebagainya.

Ruang Lingkup Penggunaan SIMATA

  • Ruang Lingkup Penggunaan Simata ini di bagi menjadi 3 jenis pengguna yaitu:
    1. Publik (Masyarakat Umum)  dapat melihat data yang ditampilkan di SIMATA tanpa harus login ke sistem,
    2. User Pengguna SKPD dapat melihat data dan menginput atau melakukan perubahan data detail aset,
    3. Administator  memiliki hak akses seperti pengguna publik dan SKPD ditambah dapat melakukan setting sistem secara keseluruhan.

Video Dokumentasi

Cara Input Data Simata User Bendahara Pengurus Barang

Cara input data Aset SIMATA oleh user Bendahara Aset SKPD

Cara Setting Galeri dan Input Artikel Di halaman Galeri

Cara setting galeri dan input artikel gdi halaman galeri

Cara Mengisi Aset Belum Masuk Neraca SIMATA

Input Data Aset Belum Masuk Neraca SIMATA

Cara Mengisi Aset Belum Masuk Neraca SIMATA

Cara Penggunaan Halaman Temuan BPK

Bagian Pertama
Penggunaan Publik (Masyarakat Umum)

Halaman Homepage Simata

Tampilan menu homepage SIMATA
  • Ini adalah tampilan awal dari aplikasi SIMATA  jika anda membuka website simata yang menampilkan beberapa menu simata yang memiliki fungsi berbeda-beda. berikut adalah panduan untuk menjalankan aplikasi di masing masing menu SIMATA

Menu Total Aset

Tampilan grafik btang total aset perjenis
Tampilan grafik batang total aset per unit SKPD

Berikut adalah tampilan menu Total Aset yang menampilkan rekapitulasi nilai total dari keseluruhan data aset yang dimiliki oleh pemerintah daerah. Di dalam halaman  ini berisi informasi:

  • Jenis Aset : Beberapa Jenis aset yang dimiliki tiap daerah seperti aset tanah, aset peralatan dan mesin, aset jalan, aset tetap, dan aset konstruksi dalam pengerjaan.
  • Jumlah Aset : Jumlah masing-masing aset daerah yang dimiliki.
  • Satuan :satuan ukur ini bisa berupa meter persegi ukuran bidang tanah pcs atau yang lainnya
  • Nilai Total Satuan Harga : Nilai harga dari keseluruhan aset.
  • Aksi : Berisi tombol Detail untuk pintasan menuju halaman data aset per unit SKPD sesuai jenis aset yang dipilih.
  • Kode Unit :  merupakan tanda dari kode unit/barang.
  • Nama Unit : nama unit dari aset contoh seperti aset unit Sekretariat Dewan Perwakilan. Rakyat Daerah dan unit lainnya.

Menu Aset Per Unit SKPD

Halaman menu total aset per unit SKPD
Halaman menu total aset per SKPD setelah di klik detail

Setelah kita masuk dari menu total aset sekarang kita beralih ke menu. Aset Per Unit SKPD adalah aset  yang berfungsi untuk menampilkan beberapa aset simata seperti aset tanah, aset mesin, aset bangunan, aset jalan dan irigasi dan aset tetap seperti buku, tanaman, hewan yang di mana di dalam menu Aset per unit SKPD  berisi beberapa fitur seperti:

  • kode Sub Unit : merupakan tanda dari kode angka dari unit/barang
  • Jenis Aset : Keterangan jenis aset
  • Kode UPB : kode lokasi adalah kode UPB atau biasa disebut Unit Pengelola Barang
  • Nama Sub Unit : Nama sub unit biasanya di dalam satu sub unit bisa berisi beberapa UPB
  • Nama UPB : Nama unit pengelola barang dari UPB biasa berisi pengajuan pengusulan pengurus barang dari setiap instansi 
  • Jumlah : Jumlah satuan dari setiap unit yang dibutuhkan
  • Satuan : ukuran luas bangunan dalam bentuk satuan meter persegi  atau luas bidang tanah
  • Nilai Rupiah/Harga : Total nilai aset dari UPB
  • Kode Barang : nomor identifikasi seperti tanah, bangunan, atau kantor pemerintah yang berpotensi dapat disewakan
  • Nama Aset : berupa nama lokasi atau nama aset seperti kantor pemerintah, tempat ibadah parlemen ataupun yang lainya
  • Lokasi : Berisi alamat lokasi aset
  • Keterangan : Keterangan tempat seperti jalan daerah
  • Aksi : Berisi tombol Detail untuk pintasan menuju halaman daftar aset yang dimiliki oleh unit pengelola barang (UPB) yang berisi alamat lengkap berupa maps dan dapat di edit sesuai kebutuhan. 

Menu Peta

Halaman peta

Menu Peta berfungsi untuk menampilkan peta sebaran data barang milik daerah yang berisi dari jenis aset tanah, gedung dan bangunan, jalan jaringan dan irigasi. Pada tabel di bawah peta memiliki beberapa informasi yang di antaranya:

  • Data jenis aset : Keterangan dari jenis aset yang ditampilkan. Bisa berupa Gedung dan Bangunan, Tanah, atau Jalan jaringan dan Irigasi
  • Nama UPB : Unit Pengelola Barang /Aset
  • Kode Barang : Kode barang sesuai rekening aset dan nomor register di SIMDA BMD
  • Nama Aset : Nama aset sesuai Permendagri nomor 108 tahun 2016
  • Keterangan Aset : Keterangan aset sesuai data yang sudah diinput di SIMDA BMD
  • Nilai Harga : Nilai Aset
  • Aksi : Berisi tombol Detail untuk pintasan menuju halaman detail peta yang dapat di edit sesuai kebutuhan.

Menu Aset Telah Disewakan

Halaman menu aset telah disewakan

Halaman Aset Telah Disewakan adalah halaman menu yang berfungsi untuk menampilkan beberapa fitur aset yang telah disewakan, di dalam menu Aset Telah Disewakan  berisi beberapa fitur seperti:

  • Kode Barang dan Nama Barang : Seperti tanah, bangunan, atau kantor pemerintahan
  • UPB : Unit Pengelola Barang/Aset terkait
  • Keterangan Aset : Deskripsi aset yang berpotensi di sewakan
  • Penggunaan Aset : Penggunaan aset yang disewakan
  • Nilai Aset : Nilai harga aset
  • Penyewa : Nama penyewa
  • Waktu Sewa : Keterangan waktu yang disewakan
  • Nilai Sewa : Nilai harga aset yang disewakan
  • Aksi : Berisi tombol Detail untuk detail informasi data barang sewa milik daerah yang dipilih dan tombol  Map untuk menampilkan lokasi aset yang disewakan.

Menu Potensi Sewa Aset

Halaman menu potensi sewa aset

Berlanjut ke menu potensi sewa aset yang berfungsi untuk menampilkan beberapa fitur potensi aset seperti:

  • Kode Barang dan Nama Barang : Sebagai contoh seperti tanah, bangunan, atau kantor pemerintah yang berpotensi dapat disewakan
  • UPB : Unit Pengelola Barang /Aset
  • Keterangan Aset : Deskripsi aset yang berpotensi di sewakan
  • Potensi Penggunaan Aset : Berfungsi sebagai aset yang dapat digunakan 
  • Nilai Aset : Nilai jumlah harga aset
  • Nilai Sewa : Nilai jumlah harga sewa
  • Aksi : Berisi tombol Detail untuk pintasan menuju halaman detail sewa aset yang dapat diedit sesuai kebutuhan.

Halaman ini ditampilkan dalam bentuk tabel maps dan detail (untuk melihat informasi lengkap penyewaan dan dapat di edit jika ada kesalahan informasi aset sewa).

Menu Klasifikasi Aset

Halaman menu klasifikasi aset

Klasifikasi Aset terdiri dari aset baik (berwarna merah) dan aset rusak ringan( berwarna hijau) yang ditampilkan dalam bentuk grafik. Disini ada beberapa fitur klasifikasi aset seperti:

  • Kondisi: Untuk menampilkan baik atau rusak ringan dari barang aset yang dimiliki
  • Kode Unit : Merupakan tanda dari kode unit/barang
  • Nama Unit: Nama unit dari aset contoh seperti aset unit Sekretariat Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dan unit lainnya
  • Nilai: Harga setiap unit
  • Aksi : Menampilkan data lengkap dari salah satu aset unit ditampilkan dalam bentuk grafik serta di tampilkan lokasi aset dalam bentuk peta.

Menu Tanah Bersertifikat

Halaman menu tanah bersertifikat
  • Tanah Bersertifikat berisi beberapa aset tanah dan lokasi yang sudah bersertifikat/Legal ditampilkan dalam bentuk tabel data aset yang berisi beberapa fitur di antaranya
  • Penjelasan informasi data Tanah bersertifikat :
  • Kode Barang : nomor identifikasi barang
  • Nama Aset : nama aset yang sudah bersertifikat resmi/Legal
  • UPB : unit pengelola barang atau yang mengelola aset tanah sewa
  • Lokasi : berisi alamat lokasi  lengkap tanah yang sudah bersertifikat
  • Nomor Sertifikat : nomor sertifikat tersebut dituliskan cocok dengan urutan serta juga sistem khusus dimana setiap nomornya mempunyai data tertentu
  • Keterangan : keterangan tanah yang bersertifikat bisa berupa rumah dinas, gedung ataupun yang lainnya
  • Nilai Aset : Nilai harga sewa
  • Aksi : Berisi tombol Detail untuk pintasan menuju halaman detail tanah bersertifikat yang dapat di edit sesuai kebutuhan dan ditampilkan juga lokasi maps yang dapat mempermudah menemukan lokasi tanah yang sudah bersertifikat.

Menu Tanah Belum Bersertifikat

Halaman menu tanah belum bersertifikat

Tanah Belum Bersertifikat berisi beberapa aset tanah dan lokasi yang belum bersertifikat/Legal ditampilkan dalam bentuk tabel data aset yang berisi beberapa fitur di antaranya:

  • Kode Barang : nomor identifikasi barang
  • Nama Aset : nama aset yang sudah bersertifikat resmi/Legal
  • UPB : unit pengelola barang atau yang mengelola aset tanah sewa
  • Lokasi : berisi alamat lokasi  lengkap tanah yang sudah bersertifikat
  • Keterangan : keterangan tanah yang bersertifikat bisa berupa rumah dinas, gedung ataupun yang lainnya
  • Nilai Aset : Nilai harga sewa
  • Aksi : Berisi tombol Detail untuk pintasan menuju halaman detail tanah yang belum bersertifikat dan dapat di edit sesuai kebutuhan dan ditampilkan juga lokasi maps yang dapat mempermudah menemukan lokasi tanah yang sudah bersertifikat.

Menu Aset Perlu Tindak Lanjut

Halaman menu aset perlu tindak lanjut

Selanjutnya kita ke Menu Aset Perlu Tindak Lanjut menampilkan aset yang bermasalah dan perlu di tindak lanjut yang berisi beberapa fitur di antaranya:

  • Kode Barang : nomor identifikasi barang yang perlu tindak lanjut
  • Nama Aset : nama aset yang perlu tindak lanjut
  • Lokasi : Berisi alamat lokasi  lengkap Aset Perlu Tindak Lanjut
  • Keterangan Aset : keterangan aset tempat lokasi yang perlu di tindak lanjuti 
  • Keterangan Tindak Lanjut : keterangan aset yang perlu di tindak lanjuti seperti ada kerusakan dalam kelistrikan aset jalan yang rusak atau pun yang lain
  • Nilai Aset : biaya aset tindak lanjut), serta ditampilkan juga tombol detail untuk mengetahui data lengkap dari aset perlu tindak lanjut.
  • Aksi : Berisi tombol Detail untuk pintasan menuju halaman detail Aset perlu tindak lanjut yang dapat di edit sesuai kebutuhan.

Menu Galeri

Halaman menu galeri

Setelah kita memilih menu galeri, kita akan diarahkan ke halaman galeri. Di dalam menu galeri berisi beberapa informasi, antara lain:

  • Testimoni: Untuk menampilkan testimoni user
  • Fitur : Deskripsi singkat fitur yang ada
  • Pratinjau : Menampilkan pratinjau
  • Video : Menampilkan video
  • Monitoring : Monitor singkat data 
  • Blog : Blog/Postingan
  • Aset Disewakan : Data aset disewaka

Menu Petunjuk Penggunaan

Halaman petunjuk penggunaan

Petunjuk Penggunaan: menampilkan beberapa keterangan dan fungsi di setiap menu icon Simata

Menu Dokumentasi Sistem

Halaman menu dokumentasi sistem

Dokumentasi Sistem: menampilkan beberapa keterangan dokumentasi di setiap menu Simata agar memper mudah user untuk memakai website simata.

Menu Aset Belum Masuk Neraca

Halaman menu aset belum masuk neraca

Aset Belum Masuk Neraca Adalah untuk melihat kondisi keuangan yang  real pada perusahaan berdasarkan data-data aktual.

  • UPB: Unit Pengelola Barang /Aset,
  • Jenis Aset: ini biasa berupa  Gedung, Bangunan, tanah, atau jenis aset lainnya,
  • Kode Barang: nomor indetifikasi barang,
  • Nama Aset: nama aset yang belum masuk neraca,
  • Lokasi: berisi alamat  lengkap dari aset yang belum masuk neraca,
  • Keterangan Aset: berisi keterangan di setiap aset yang belum masuk neraca.
  • Aksi: ada tiga icon pilihan aksi yang yaitu:
    1. Tombol icon biru: (berfungsi untuk melihat data aset yang belum masuk neraca yang sudah di pilih),
    2. Tombol icon hijau: (berfungsi untuk mengedit data aset yang belum masuk neraca yang sudah di pilih),
    3. Tombol icon merah: (berfungsi untuk menghapus data aset yang belum masuk neraca).

Adapun di sediakan juga filter untuk memilih jenis aset yang ingin di tampilkan.

Menu Temuan BPK

Halaman Temuan BPK

Temuan Bpk (Badan Pemeriksa Keuangan) Berisi Pembahasan  pemeriksaan pengelolaan dan tanggung jawab keuangan Daerah. dan jadwal temuan BPKdan lampiran temuan. Di menu Temuan BPK ini berisi beberapa fitur yang dapat membantu pengguna untuk mengoprasikannya. Berikut adalh penjelasan di setiap fitur Temuan BPK :

  • Status Aset (Menampilkan status aset),
  • Jenis Aset (ini biasa berupa  Gedung, Bangunan, tanah, atau jenis aset lainnya),
  • Judul Temuan (judul temuan atau tema pembahasan dari pertemuan BPK tersebut),
  • Kode Barang (nomor indetifikasi barang),
  • Keterangan (keterangan Temuan pembahasan Dari Pertemuan BPK),
  • Tanggal Temuan (berisi jadwal temuan di sediakan kalenderuntuk menentukan tanggal temuan),
  • Lampiran ( berisi dokumen tambahan yang ditambahkan/dilampirkan),
  • OPD Yang Menindak Lanjuti (Penanggung jawab dari Temuan BPK tersebut).

Adapun di sediakan tombol Tambah Temuan BPK untuk membuat temuan baru BPK.

Bagian Kedua
User Pengguna Bendahara Pengurus Barang SKPD

Halaman Login

Halaman login untuk publik

Selanjutnya kita masuk ke bagian ke dua user pengguna Bendahara Barang SKPD untuk bagian halaman login:

  1. Penjelasan halaman Login SIMATA:
    1. Username : Berisi nama user yang sudah dibuat oleh administrator
    2. Password : Berisi beberapa kombinasi angka dan huruf

Halaman Beranda Bendahara Pengurus Barang SKPD

Halaman login untuk pengguna bnedahara

Setelah user bendahara barang berhasil login, tampilan awal halaman beranda adalah seperti di atas. Informasi nama dinas dan username akan ditampilkan untuk memastikan bahwa user telah masuk sesuai ke akun dinas yang bersangkutan.

Di bagian bawah ada tombol berwarna biru (Data Barang Milik Daerah …) yang jika diklik akan mengarahkan pengguna ke halaman rekapitulasi total aset per UPB dan per jenis aset

Icon setting di bagian kanan atas berfungsi untuk menampilkan menu setting pengguna. Di antaranya adalah:

  • Edit Profile : Untuk merubah foto profil dan menambahkan nomor whatsapp pengguna
  • My Account : Untuk mengganti nama, email dan password pengguna
  • Logout : Menu untuk keluar dari aplikasi SIMATA.

Halaman Total Aset Per Jenis dan Per UPB

Halaman total aset per jenis dan per UPB

Berlanjut ke halaman data total aset per jenis dan per UPB 

  • Penjelasan halaman Total aset per jenis dan per UPB:
    1. Jenis Aset :  Beberapa Jenis aset yang dimiliki tiap daerah
    2. Kode UPB :  Kode UPB atau biasa disebut Unit Pengelola Barang
    3. Nama Sub Unit : Nama sub unit dari setiap aset contoh seperti nama sub unit dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Nama sub unit Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman atau pun yang lainya
    4. Nama UPB : Unit Pengelola Barang /Aset
    5. Jumlah : Jumlah masing-masing aset 
    6. Satuan : Satuan ukur ini bisa berupa meter persegi ukuran bidang tanah pcs atau yang lainnya
    7. Nilai : Nilai harga dari masing masing total aset
    8. Detail :  Tombol Detail untuk pintasan menuju halaman data aset per Unit Pengelola Barang (UPB) sesuai jenis aset yang dipilih.

Halaman Daftar Aset

Halaman daftar aset

Saat ini kita berada di halaman daftar aset, dihalaman ini terdapat beberapa informasi mengenai aset yang meliputi map dan tabel. 

  • Penjelasan halaman daftar aset:
    1. Kode Barang :  Nomor identifikasi seperti tanah, bangunan, atau kantor pemerintah
    2. Nama Aset :  Nama aset yang dimiliki seperti kantor pemerintah, tempat ibadah parlemen ataupun yang lainya
    3. Lokasi : Berisi alamat lengkap aset
    4. Keterangan : Keterangan terkait masing-masing aset 
    5. Nilai : Nilai harga dari masing masing aset
    6. Aksi :  Berisi tombol detail untuk pintasan menuju halaman detail aset yang dapat di edit sesuai kebutuhan dan tombol maps untuk menampilkan lokasi maps yang dapat mempermudah menemukan lokasi tanah yang dimiliki.

Halaman Detail Aset

Halaman detail aset

Halaman ini berisi  Data informasi secara lengkap di salah satu unit yang anda pilih. berisi beberapa keterangan seperti informasi keterangan unit telah disewakan atau tidak disewakan, berisi alamat lengkap lokasi unit dan informasikan lainya diberikan dalam halaman detail ini dan anda dapat mengedit di halaman detail ini.

Halaman Edit/Update Data Aset

Halaman edit/update data aset
  • Kali ini kita masuk ke halaman edit/update data aset, disini kita bisa melakukan edit dan update data dengan data yang terbaru. Untuk langkah-langkahnya:
    1. Disewakan/Tidak Disewakan pengguna bisa memilih salah satu opsi checkbox untuk menentukan aset akan disewakan atau tidak Jangan lupa masukan keterangan mengapa aset perlu tindak lanjut
    2. Nilai Sewa Pengguna bisa menentukan nilai harga sewa, collum ini tidak wajib di isi.
    3. Keterangan Potensi Penggunaan untuk memberikan deskripsi, jika pengguna memilih opsi Potensi akan disewakan.
    4. Nama Penyewa nama yang menyewa aset.
    5. Alamant Penyewa alamat lokasi dari penyewa.
    6. Waktu Awal dan Akhir Sewa pengguna bisa mengatur waktu lama sewa yang di sediakan dalam bentuk kalender agar memudahkan penentuan tanggal sewa.
    7. Keterangan Penggunaan Aset Yang Disewakan keterangan ini jika ada aset yang akan di sewakan,
    8. Aset Perlu Tindak Lanjut pengguna bisa menambahkan keterangan jika aset ini perlu tindak lanjut atau tidak collum ini tidak wajib untuk di isi.
    9. Aset Perlu Mutasi pengguna bisa menambahkan keterangan jika aset ini perlu mutasi atau tidak collum ini tidak wajib untuk di isi.
    10. Status Informasi Aset Pada bagian input status informasi aset ini akan membuat aset bisa terlihat secara publik atau privat yaitu harus masuk terlebih dahulu untuk bisa melihat data aset.
    11. Aksi jangan lupa untuk melihat lagi data aset di atas sebelum menyimpan data aset.

Disini ada beberapa contoh input data, antara lain:

  • Kemudian cara untuk menambahkan video aset
video aset simata
  1. Kemudian untuk menambahkan video pengguna tinggal klick Add Media
  2. kemudian upload file video yang akan di pasang
Foto aset simata
  • Tidak jauh beda dengan cara upload video cara upload foto pun sama dengan klik Add Media kemudian upload file foto yang akan di pasang.
Dokumen kronologi simata
  • Pengguna bisa menambahkan arsip dokumen dari aset jika perlu. Cara upload dokumen kronologi pun sama dengan cara klik Add Media kemudian upload file dokumen kronologi yang akan di pasang.
maps simata
  • page map lokasi aset di sediakan juga halaman search untuk mempermudah pencarian lokasi aset.

Bagian Ketiga
Pengguna Administrator

Halaman Beranda Administrator

Halaman pengguna administrator simata
  • Ini adalah tampilan halaman beranda administrator SIMATA setelah berhasil login sebagai admin. Halaman ini di akses oleh admin untuk melakukan setting secara global terkait aplikasi SIMATA, seperti mengganti logo, tagline, menu, membuat posting artikel galeri dan lain sebagainya. Berikut adalah panduan untuk halaman menu untuk administrator.

Menu Aset BMD

Halaman menu aset BMD
  • Didalam halaman menu aset BMD ini ada beberapa pengaturan serta informasi terkait aset BMD. Yang pertama di sisi atas pada bagian halaman terkait ini menampilkan halaman yang terkait dengan segala fitur yang ada di SIMATA. Mulai dari halaman beranda, aset pemerintah daerah, dll.
    Selanjutnya pada bagian referensi ini akan diarahkan ke link repository github plugin sistem WP ASET BMD. 
Halaman menu aset BMD
  • Masih di menu aset BMD, selanjutnya adalah bagian setting konfigurasi koneksi ke database. Status ini menunjukan apakah aplikasi SIMATA sudah terhubung ke aplikasi SIMDA BMD atau belum.
  • SIMATA perlu data dari SIMDA BMD selaku  dinas yang menangani data aset pemerintahan. Untuk dapat terhubung dengan aplikasi SIMDA BMD anda harus memasukkan URL API SIMDA, APIKEY SIMDA, serta nama DATABASE SIMDA dengan benar.
  • Bagian selanjutnya adalah bagian mengenai informasi perangkat daerah yang menggunakan aplikasi SIMATA tersebut. Anda bisa mengisi inputan ini sesuai dengan jabatan perangkat daerah terkait. Pada bagian tahun, menunjukkan sampai tahun berapa data SIMDA BMD yang akan ditampilkan di SIMATA.
Halaman menu aset BMD
  • Bagian ini adalah fitur untuk me-generate atau membuat akun user SKPD Unit, Sub Unit, dan UPB yang mana data ini diambil dari data database SIMDA BMD. Anda juga dapat membuat custom username sub unit sendiri dengan mengunggah file excel .xlsx ataupun dengan memasukkan data JSON.
    Saat klik tombol generate user nanti akan muncul popup validasi yakin akan membuat user atau tidak, jika yakin nanti akan muncul popup lagi untuk mengisi password default untuk user yang akan dibuat. Jika sudah yakin selanjutnya tekan “Ok”.
Halaman setting menu aset BMD

Menu Setting Tampilan Beranda

Halaman setting menu tampilan beranda
  • Saat ini kita berada di halaman halaman setting tampilan beranda, di halaman ini terdapat beberapa settingan aplikasi SIMATA untuk halaman beranda / dashboard utama, berikut penjelasannya:
    • Setting Logo 
      1. Gambar Logo : Untuk mengganti atau merubah logo,
      2. Video Loading : URL video loading sebelum masuk ke halaman utama,
      3. Lama Loading : Durasi video loading SIMATA,
      4. Background Beranda : Tampilan latar belakang beranda SIMATA.
    • Setting Icon & Menu
      1. Gambar Menu : Icon menu,
      2. Text Menu : Judul icon menu,
      3. URL Menu : URL untuk mengarahkan pengguna untuk menuju ke halaman menu yang dipilih,
      4. Keterangan Menu : Deskripsi untuk setiap menu.
    • Setting Sub Unit
      1. Sub Menu Pilihan : Sub unit yang akan ditampilkan saat masuk ke halaman total aset per SKPD.
    • Temuan BPK
      1. Jenis Temuan BPK : Jenis yang akan di tampilkan di menu temuan BPK hanya menuliskan judul dari pertemuan tersebut kemudian nanti dilanjutkan untuk mengisi di menu simatanya.
    • Petunjuk Penggunaan
      1. Judul : Untuk menampilkan judul icon menu simata,
      2. Gambar : Untuk menambahkan gambar icon logo menu simata, untuk ukuran file gambarnya 60px,
      3. Deskripsi : Untuk menambahkan keterangan fungsi dari icon menu simata.

Menu Setting Tampilan Galeri

Halaman setting tampilan menu galeri
  • Halaman setting galeri, di halaman ini terdapat beberapa informasi mengenai cara setting halaman galeri. Berikut penjelasanya:
    • Logo & Menu
      1. Gambar Logo : Logo utama di pojok kiri atas di tampilan beranda SIMATA
      2. Gambar Loading : Gambar atau logo yang ditampilkan saat halaman pertama kali diakses
      3. Menu Kanan : Baris code HTML untuk menampilkan menu utama di pojok kanan atas
    • Background 
      1. Background Header : Berfungsi untuk mengganti/memasang tampilan latar belakang header utama
      2. Background Fitur : Berfungsi untuk mengganti/memasang tampilan latar belakang fitur
      3. Background Pratinjau : Berfungsi untuk mengganti/memasang tampilan latar belakang pratinjau
      4. Background Video : Berfungsi untuk mengganti/memasang tampilan latar belakang video
    • Header Utama 
      1. Judul : Judul pada bagian header utama
      2. Text : Berisi tentang deskripsi judul
      3. Tombol : Untuk menampilkan tombol tautan yang mengarah ke halaman terkait
      4. Gambar : Berisi tampilan gambar di sebelah kanan deskripsi
    • Testimoni
      1. Gambar : Untuk menampilkan foto di bagian testimoni
      2. Nama : Nama orang yang memberikan beserta jabatannya
      3. Pesan : Berisi pesan yang disampaikan
    • Fitur
      1. Judul : Judul dari bagian fitur
      2. Gambar : Gambar tampilan dari beberapa keunggulan SIAMATA ditampilkan dalam bentuk diagram
      3. Icon : Icon pada untuk setiap fitur
      4. Pesan : Deskripsi dari setiap fitur
    • Pratinjau 
      1. Judul : Judul dari bagian pratinjau
      2. Gambar : Gambar yang akan ditampilkan di bagian pratinjau
    • Video 
      1. Judul : Judul dari bagian video
      2. Url Video : Link url video, sebaiknya menggunakan url youtube
      3. Auto Play Video : Pilihan jika mengakses website video akan otomatis berputar atau perlu di putar secara manual
    • Blog 
      1. Judul : Judul blog
      2. Kategori Blog : Memilih kategori galeri yang akan ditampilkan di bagian blog
      3. Jumlah Post : Jumlah artikel blog yang akan ditampilkan di bagian blog
    • Monitoring Data
      1. Judul : Judul utama dari Monitoring Data
      2. Total Nilai Aset Pemerintah Daerah : Data total nilai harga dari seluruh aset milik pemerintah daerah
      3. Data Total Aset Per Jenis Aset : Data nilai total aset per jenis aset
      4. Data Total Aset Per Bidang Urusan : Data total aset dari keseluruhan aset per urusan bidang seperti bidang kesehatan, pendidikan dan seterusnya
      5. Data Total Aset Per unit SKPD : Data total aset dari nilai total per unit SKPD
      6. Jumlah Sub Unit: Jumlah keseluruhan unit SKPD
    • Sewa Aset
      1. Judul : Menampilkan judul utama dari Sewa Aset
      2. Total Nilai Potensi Aset Yang Disewakan : Total nilai aset yang berpotensi akan disewakan
      3. Jumlah Aset Disewakan : Nilai jumlah aset yang telah disewakan
      4. Jumlah : Aset Tanah Yang Belum Bersertifikat tampilan jumlah keseluruhan aset tanah yang belum terkonfirmasi bersertifikat

Menu Setting Tampilan Google Maps

Halaman setting tampilan google maps
  • Penjelasan halaman setting google maps sebagai berikut:
    1. Lokasi Default Google Maps : Untuk mensetting lokasi default google map ketika akan menginput data lokasi aset,
    2. Google Maps APIKEY : Generate key yang didapat dari akun google maps,
    3. Warna Garis : Pilihan warna yang menentukan warna garis atau lokasi aset di google maps,
    4. Icon Aset : Untuk mengganti icon aset pada google maps.

Sumber Referensi

  1. Dokumentasi SIMDA v2.7.0 file PDF
  2. Artikel tentang sistem informasi pengelolaan data aset berbasis web file PDF